Detail Cantuman

Analisis Pengaruh Debt Asset Ratio (DAR) Dan Debt Equity Ratio (DER) Terhadap Return on Equity (ROE) Pada PT Indosat Tbk Tahun 2008 – 2015

Analisis Pengaruh Debt Asset Ratio (DAR) Dan Debt Equity Ratio (DER) Terhadap Return on Equity (ROE) Pada PT Indosat Tbk Tahun 2008 – 2015


RIZQI ARIF WICAKSONO, Pengaruh Debt Asset Ratio (DAR) dan Debt EquityRatio (DER)Terhadap Return on Equity (ROE)PT Indosat Tbk.dari tahun 2008-2015 (dibawah bimbingan Hj.Lenny Komala Dewi S).
Tujuan utama perusahaan adalah menghasilkan laba yang optimal demi menjamin kelangsungan hidup perusahaan agar bertahan sampai masa yang akan datang. Perolehan laba tersebut tidak terlepas dari modal yang dimiliki perusahaan.Modal perusahaan yang dimiliki tidak akan terlepas dari adanya dana dari pihak ketiga atau modal asing. Namun adanya modal asing ini dapat menaikkan atau menurunkan laba jika tidak tepat dalam penggunaannya.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji perkembangan DAR, DER, dan ROE pada PT Indosat Tbk dari tahun 2008-2015, dan pengaruh DAR dan DER terhadap ROE pada PT Indosat Tbk dari tahun 2008-2015.
Metode penelitian deskriptif dan verifikatif. Teknik analisis yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan persamaan kuadrat terkecil dan uji hipotesis menggunakan t-statistik untuk menguji koefisien regresi parsial setra f-statistik untuk menguji keberartian pengaruh secara simultan dengan level of significance 5%. Selain itu juga dilakukan uji asumsi klasik yang terdiri dari uji normalitas data, uji multikolinieritas, uji heteroskedastisitas, dan uji autokorelasi. Selama periode pengamatan menunjukkan bahwa data penelitian berdistribusi normal, dan tidak ditemukan variabel yang menyimpang dari uji asumsi klasik. Hal ini menunjukkan bahwa data yang tersedia telah memenuhi syarat untuk menggunakan model persamaan regresi berganda.
Hasi penelitian menunjukkan bahwa (1) Perkembangan Debt Asset Ratio,Debt EquityRatio danReturn on Equitypada PT Indosat Tbk. Dari tahun 2008-2015 memiliki rerata DAR sebesar 68,24%, DER sebesar 220,70% dan ROE sebesar -2,55%. (2) Pengaruh DAR dan DER terhadap ROE secara simultan sebesar 88,36% (3) Secara parsial DAR terhadap ROE memberikan pengaruh yang signifikan (4) dan DER terhadap ROE secara parsial memberikan pengaruh yang signifikan terhadap ROE. Untuk menjaga stabilitasnya perusahaan, sebaiknya PT Indosat Tbk harus lebih cermat dalam penggunaan modal yang digunakan.

Kata Kunci :Debt Asset Ratio (DAR), Debt EquityRatio (DER) dan Return on Equity (ROE).


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Rizqi Arif Wicaksono - Personal Name
Edisi
No. Panggil ESM2016044
Subyek Manajemen Keuangan
Klasifikasi 658.15
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit STIE INABA
Tahun Terbit 2016
Tempat Terbit BANDUNG
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik

  Tags :
Manajemen Keuangan

Citation

. (2016).Analisis Pengaruh Debt Asset Ratio (DAR) Dan Debt Equity Ratio (DER) Terhadap Return on Equity (ROE) Pada PT Indosat Tbk Tahun 2008 – 2015.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd