Detail Cantuman

Analisis Gaya Kepemimpinan Transformasional, Kompensasi dan Lingkungan Kerja terhadap Kepuasan Kerja Karyawan Non Medis (Administrasi) di RS Immanuel Bandung

Analisis Gaya Kepemimpinan Transformasional, Kompensasi dan Lingkungan Kerja terhadap Kepuasan Kerja Karyawan Non Medis (Administrasi) di RS Immanuel Bandung


ANGGIRAHAENI DWI CITRA, NIM : 62117020 Judul Penelitian : Analisis Gaya Kepemimpinan Transformasional, Kompensasi dan Lingkungan Kerja Terhadap Kepuasan Kerja Karyawan Non Medis (Administrasi) di RS Immanuel Bandung.
Dalam menghadapi era Globalisasi, di mana perkembangan teknologi semakin berkembang dengan pesat serta persaingan bisnis semakin ketak, maka menjadi hal mutlak bagi setiap perusahaan termasuk RS Immanuel Bandung untuk dapat setiap saat meningkatkan kepuasan kerja karyawan yang dapat meningkatkan produktivitas kerja sehingga mampu bersaing dengan competitor kompetitor lainnya yaitu dengan adanya gaya kepemimpinan transformasional yang dapat memberi pengaruh positif pada karyawan dalam bekerja, pemberian kompensasi kepada karyawan dan lingkungan kerja yang mendukung.
Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui seberapa besar pengaruh gaya kepemimpinan transformasional terhadap kepuasan kerja, pengaruh kompensasi terhadap kepuasaan kerja, pengaruh lingkungan kerja terhadap kepuasaan kerja dan pengaruh gaya kepemimpinan transformasional, kompensasi dan lingkungan kerja terhadap kepuasaan kerja karyawan non medis (administrasi) di RS Immanuel Bandung secara simultan. Adapun metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif dan verifikatif
Berdasarkan hasil penelitian menunjukkan bahwa variable gaya kepemimpinan transformasional berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasaan kerja dengan nilai t hitung 14,276 dengan nilai signifikansi 0,000. Variabel kompensasi berpengaruh signifikan terhadap kepuasan kerja dengan t hitung 10,256 dengan nilai signifikansi 0,000. Variabel lingkungan kerja berpengaruh secara signifikan terhadap kepuasaan kerja dengan nilai t hitung 15,742 dengan nilai signifikansi 0,000. Variabel gaya kepemimpinan transformasional, kompensasi, lingkungan kerja berpengaruh simultan dengan kepuasan kerja dengan f hitung 133,796 dan signifikansi 0,000.
Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan gaya kepemimpinan transformasional, kompensasi dan lingkungan kerja memberikan pengaruh kepada kepuasan kerja.
Kata Kunci: Gaya Kepemimpinan Transformasional, Kompensasi, Lingkungan kerja dan Kepuasan Kerja.


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Anggirahaeni Dwi Citra - Personal Name
Edisi
No. Panggil ETM2019012
Subyek Manajemen Sumber Daya Manusia
Klasifikasi 658.3
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit STIE INABA
Tahun Terbit 2019
Tempat Terbit BANDUNG
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik


Citation

. (2019).Analisis Gaya Kepemimpinan Transformasional, Kompensasi dan Lingkungan Kerja terhadap Kepuasan Kerja Karyawan Non Medis (Administrasi) di RS Immanuel Bandung.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd