Detail Cantuman

Pengaruh Loan To Deposit Ratio (LDR ) dan Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) Terhadap Return On Assets (ROA) Pada PT BPR Mitra Kanaka Santosa Bandung

Pengaruh Loan To Deposit Ratio (LDR ) dan Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) Terhadap Return On Assets (ROA) Pada PT BPR Mitra Kanaka Santosa Bandung


MUHAMMAD TIGOR, Pengaruh Loan To Deposit Ratio (LDR) Dan Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) Terhadap Return On Assets (ROA) Pada PT BPR Mitra Kanaka Santosa Bandung (dibawah bimbingan: Lenny Komala Dewi).
Return On Assets (ROA) adalah kemampuan dari modal yang diinvestasikan dalam keseluruhan aktiva untuk menghasilkan keuntungan neto. Semakin tinggi nilai ROA, maka semakin baik pula kinerja perusahaan (Riyanto, 2008:336). Return on Assests (ROA) merupakan rasio yang terpenting diantara rasio profitabilitas yang ada. Return on Assests (ROA) diperoleh dengan cara membandingkan laba bersih sebelum pajak terhadap total asset. Semakin tinggi hasil Return on Assests (ROA) suatu perusahaan mencerminkan bahwa semakin besar pula tingkat keuntungan yang dicapai oleh perusahaan dan semakin baik pula posisi perusahaan tersebut dari segi penggunaan asset. Besarnya laba juga dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti Loan to Deposit Ratio (LDR) dan Biaya Operasional Banding Pendapatan Operasional (BOPO). Adanya fenomena Loan to Deposit Ratio (LDR) yang mengalami peningkatan dan penurunan namun lebih cenderung mengalami penurunan. Adanya fenomena Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) yang mengalami peningkatan dan penurunan namun lebih cenderung mengalami penurunan. Begitu juga dengan fenomena Return On Assets (ROA) yang berfluktuasi mengalami peningkatan dan penurunan namun lebih cenderung mengalami penurunan.
Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh Loan to Deposit Ratio (LDR) terhadap Return On Assets (ROA), Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) terhadap Return On Assets (ROA) serta Loan To Deposit Ratio (LDR) dan Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) terhadap Return On Assets (ROA).
Penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan jenis data sekunder dan teknik pengumpulan data di dapat melalui studi pustaka dan dokumentasi serta wawancara. Sedangkan metode verifikatif analisis data digunakan untuk menjawab rumusan masalah menggunakan analisis deskriptif, uji asumsi klasik, dan pengujian hipotesis baik secara parsial maupun simultan.
Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial Loan to Deposit Ratio (LDR) tidak berpengaruh terhadap Return On Assets (ROA). Hasil penelitian menunjukan bahwa secara parsial Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) berpengaruh dan signifikan terhadap Return On Assets (ROA). Hasil penelitian menunjukan bahwa secara simultan Loan to Deposit Ratio (LDR) dan Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) berpengaruh signifikan terhadap Return On Assets (ROA).

Kata Kunci : Loan to Deposit Ratio (LDR), Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO), Return On Assets (ROA).


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Muhammad Tigor - Personal Name
Edisi
No. Panggil ESM2019069
Subyek Manajemen Keuangan
Klasifikasi 658.15
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit STIE INABA
Tahun Terbit 2019
Tempat Terbit BANDUNG
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik

  Tags :
Manajemen Keuangan

Citation

. (2019).Pengaruh Loan To Deposit Ratio (LDR ) dan Biaya Operasional Pendapatan Operasional (BOPO) Terhadap Return On Assets (ROA) Pada PT BPR Mitra Kanaka Santosa Bandung.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd