Detail Cantuman

Pengaruh Operating Profit Margin, Current Assets, Total Assets Turnover, Earning Per Share Terhadap Harga Saham pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2017

Pengaruh Operating Profit Margin, Current Assets, Total Assets Turnover, Earning Per Share Terhadap Harga Saham pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2017


APRILIA OVIE CORDELIKA, Pengaruh Operating Profit Margin, Current Assets, Total Assets Turnover, Earning Per Share Terhadap Harga Saham pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2017 (Dibawah bimbingan: Deni Hamdani).
Harga saham mencerminkan nilai perusahaan di masyarakat. Apabila harga saham suatu perusahaan tinggi, maka nilai perusahaan dimata masyarakat juga baik dan sebaliknya jika harga saham perusahaan rendah, nilai perusahaan di masyarakat menjadi kurang baik, maka harga saham merupakan hal yang penting bagi perusahaan. Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Pengaruh Operating Profit Margin, Current Assets,Total Assets Turnover,Earning Per Share Terhadap Harga Saham pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2017.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif verifikatif. Data yang digunakan adalah data sekunder, pengumpulan data dilakukan melalui data kuantitatif berupa laporan keuangan (annual report).
Penarikan sampel yang dilakukan oleh penulis adalah Purposive Sampling. Pengolahan data menggunakan aplikasi SPSS Versi 26.0.
Berdasarkan hasil penelitian pada uji t, Operating Profit Margin dan Current Ratio secara parsial berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham pada Perusahaan Manufaktur sektor industri barang konsumsi di BEI. Penilaian tersebut didapatkan dari t hitung untuk Operating Profit Margin sebesar 2,882 dan Current Ratio sebesar 2,417 lebih besar dibandingkan t tabel sebesar 1,985. Sedangkan untuk variabel Total Assets Turnover dan Earning Per Share secara parsial berpengaruh tidak signifikan terhadap Harga Saham pada Perusahaan
Manufaktur sektor industri barang konsumsi di BEI. Penilaian tersebut didapatkan dari t hitung untuk Total Assets Turnover sebesar 0,395 dan Earning Per Share sebesar 0,575 berada di antara –t tabel sebesar -1,985 dan t tabel sebesar 1,985.
KATA KUNCI : Operating Profit Margin, Current Assets, Total Assets Turnover, Earning Per Share dan Harga Saham.


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Aprilia Ovie Cordelika - Personal Name
Edisi
No. Panggil ESA2019037
Subyek Akuntansi
Klasifikasi 657
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit STIE INABA
Tahun Terbit 2019
Tempat Terbit BANDUNG
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik

  Tags :
Akuntansi

Citation

. (2019).Pengaruh Operating Profit Margin, Current Assets, Total Assets Turnover, Earning Per Share Terhadap Harga Saham pada Perusahaan Manufaktur Sektor Industri Barang Konsumsi di Bursa Efek Indonesia Periode 2010-2017.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd