Pengaruh Keputusan Investasi, Keputusan Pendanaan dan Profitabilitas Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Yang Terdaftar di Jakarta Islamic Index Periode 2010-2017
NELY TURLINAWATI, Pengaruh Keputusan Investasi, Keputusan Pendanaan dan Profitabilitas terhadap Nilai Perusahan pada Perusahaan Yang Terdaftar di Jakarta Islamic Index Periode 2010-2017 (Dibawah bimbingan: Kartika Berliani, SE., MM.)
Company value adalah nilai perusahaan yang tergambarkan dari kinerja perusahaan yang dihasilkan selama satu periode akuntansi, lebih jauh itu juga terlihat dari naik turunnya harga saham perusahaan di pasar modal. Nilai perusahaan adalah persepsi investor terhadap tingkat keberhasilan perusahaan yang sering dikaitkan dengan harga saham. Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh keputusan investasi, keputusan pendanaan dan profitabilitas terhadap nilai perusahaan dengan menggunakan proksi pengukuran Price Earning Ratio (PER).
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah deskriptif dan verifikatif dengan pendekatan kuantitatif. Data yang digunakan adalah data sekunder, pengumpulan data dilakukan melalui dokumentasi dan penelitian kepustakaan pada perusahaan yang terdaftar di Jakarta Islamic Index periode 2010-2017 dengan populasi 120 perusahaan. Jumlah sampel dalam penelitian ini
ada 15 perusahaan yang ditentukan menggunakan sampling purposive. Analisis data untuk menjawab rumusan masalah menggunakan: analisis deskriptif, uji asumsi klasik, uji regresi linier berganda, uji koefisien korelasi (korelasi product moment), uji koefisien determinasi, serta pengujian hipotesis dengan menggunakan uji parsial (uji t) dan uji simultan (uji f). Pengolahan data menggunakan aplikasi SPSS.
Berdasarkan hasil penelitian pada uji t, diperoleh hasil bahwa keputusan investasi tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan dimana thitung sebesar 1,404 lebih kecil dari ttabel 1,980. Keputusan pendanaan berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan dimana nilai thitung sebesar -3,276 lebih kecil dari ttabel -1,980. Profitabilitas berpengaruh signifikan terhadap nilai perusahaan dimana thitung sebesar 3,759 lebih besar dari ttabel 1,980.
Berdasarkan hasil penelitian pada uji f, diperoleh hasil bahwa keputusan investasi, keputusan pendanaan dan profitabilitas secara simultan berpengaruh terhadap nilai perusahaan nilai Fhitung sebesar 4,752 lebih besar dari Ftabel 2,68 dengan tingkat signifikansi 0,004 < 0,05.
Berdasarkan hasil penelitian pada analisis koefisien determinasi, diperoleh hasil bahwa keputusan investasi, keputusan pendanaan, dan profitabilitas secara simultan berpengaruh terhadap nilai perusahaan sebesar 10,91%. Sedangkan sisanya sebesar 89,1% dipengaruhi oleh faktor lain yang diabaikan dalam penelitian ini, seperti kebijakan deviden, tingkat inflasi, ukuran perusahaan dan likuiditas.
Kata Kunci: Keputusan Investasi, Keputusan Pendanaan, Profitabilitas, Nilai Perusahaan
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
|
Pengarang |
Nely Turlinawati - Personal Name
|
Edisi |
|
No. Panggil |
ESA2019029 |
Subyek |
Akuntansi
|
Klasifikasi |
657 |
Judul Seri |
|
GMD |
Text |
Bahasa |
English |
Penerbit |
STIE INABA |
Tahun Terbit |
2019 |
Tempat Terbit |
BANDUNG |
Deskripsi Fisik |
|
Info Detil Spesifik |
|
Citation
. (2019).Pengaruh Keputusan Investasi, Keputusan Pendanaan dan Profitabilitas Terhadap Nilai Perusahaan Pada Perusahaan Yang Terdaftar di Jakarta Islamic Index Periode 2010-2017.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd