Pengaruh Penerapan Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP), Kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM), Dan Penerapan Good Government Governance, Terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Kota Bandung (Studi Kasus Pada Badan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Kota Bandung)
Nurul Ashila Rahma Sari, Pengaruh Penerapan Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP), Kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM), Dan Penerapan Good Government Governance, Terhadap Kualitas Laporan Keuangan
Pemerintah Kota Bandung (Studi Kasus Pada Badan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Kota Bandung)(dibawah bimbingan : Hj. Devyanthi Sjarif, S.E., M.Ak.)
Pemerintah Kota Bandung kembali mendapat opini Wajar Dengan Pengecualian dari BPK Perwakilan Jawa Barat terkait kewajaran informasi laporan keuangan. Opini wajar dengan pengecualian yaitu opini yang menyatakan bahwa laporan keuangan kota Bandung telah disajikan secara wajar namun terdapat pos yang melebihi dari batas toleransi atau disebut materialitas.
Dalam penelitian ini pengumpulan data dilakukan dengan melakukan penelitian lapangan, penelitian kepustakaan serta penyebaran kuisioner kepada 69 orang dengan sampel penelitian pada Aparatur Sipil Negara Badan Pengelolaan Keuangan Dan Aset Kota Bandung. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif. Untuk mengukur besarnya pengaruh variabel independen terhadap variabel dependen menggunakan Uji Asumsi Klasik, Analisis Regresi Linear Berganda, Koefisien Korelasi dan Koefisien Determinasi, serta pengujian hipotesis dengan menggunakan aplikasi SPSS versi 20.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1) X1 diperoleh hasil sebesar 1,041 < 1,966 dengan tingkat signifikansi sebesar 0.302 > 0.05 sehingga dapat dinyatakan bahwa Sistem Pengendalian Intern Pemerintah tidak berpengaruh signifikan terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah, (2) X2 diperoleh hasil sebesar 2.091 > 1,966 dengan tingkat signifikansi sebesar 0.141 < 0.05 sehingga dapat dinyatakan Kompetensi Sumber Daya Manusia berpengaruh
secara signifikan terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah, (3) X3 diperoleh hasil sebesar 2,116 > 1.685 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,038 < 0.05 sehingga dapat dinyatakan Good Government Governance berpengaruh secara signifikan terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah Pengaruh Simultan Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP), (4) Kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM), dan Good Government Governance (GGG) terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah dengan hasil koefisien korelasi (R) sebesar 0,646 yang berarti hubungan antara Variabel Independen dengan Variabel Dependen adalah sangat kuat artinya Sistem Pengendalian Internal Pemerintah (SPIP), Kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM), dan Good Government Governance (GGG) secara simultan berpengaruh sebesar 64,6% terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah.
Kata Kunci : Sistem Pengendalian Internal Pemerintah, Kompetensi Sumber Daya Manusia, Good Government Governance, Kualitas Laporan Keuangan Pemerintah
Detail Information
Bagian | Informasi |
---|---|
Pernyataan Tanggungjawab | |
Pengarang | Nurul Ashila Rahma Sari - Personal Name |
Edisi | |
No. Panggil | ESA2019011 |
Subyek | Manajemen Sumber Daya Manusia |
Klasifikasi | 658.3 |
Judul Seri | |
GMD | Text |
Bahasa | English |
Penerbit | STIE INABA |
Tahun Terbit | 2019 |
Tempat Terbit | BANDUNG |
Deskripsi Fisik | |
Info Detil Spesifik |
Citation