Detail Cantuman

Pengaruh Pemanfaatan Teknologi Informasi, Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Dan Sistem Pengendalian Intern Terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pada Pemerintah Kota Bandung (Studi Kasus Pada 17 Skpd Pemerintah Kota Bandung)

Pengaruh Pemanfaatan Teknologi Informasi, Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Dan Sistem Pengendalian Intern Terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pada Pemerintah Kota Bandung (Studi Kasus Pada 17 Skpd Pemerintah Kota Bandung)


WULAN CARNIA, Pengaruh Pemanfaatan Teknologi Informasi, Penerapan Sistem Informasi Akuntansi, dan Sistem Pengendalian Intern terhadap Kualitas Laporan Keuangan pada Pemerintah Kota Bandung (Dibawah bimbingan: Hj. Devyanthi Sjarif,SE., M.Ak).
Laporan keuangan merupakan salah satu bentuk pertanggungjawaban pemerintah terhadap publik yang harus disajikan secara transparan. Pertanggungjawaban dalam penyelenggaan keuangan publik, diatur dalam Undang-Undang Nomor 17 Tahun 2003 tentang Keuangan Negara; UndangUndang Nomor 1 Tahun 2004 tentang Perbendahaan Negara. Tujuan dilakukannya penelitian ini yaitu untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Pemanfaatan Teknologi Informasi, Penerapan Sistem Informasi Akuntansi dan Sistem Pengendalian Intern terhadap Kualitas Laporan Keuangan pada Pemerintah Kota Bandung.
Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif verifikatif. Data yang digunakan adalah data primer , pengumpulan data dilakukan
melalui penyebaran kuesioner kepada 66 responden. Penarikan sampel yang dilakukan oleh penulis adalah Purpose Sampling. Pengolahan data menggunakan
aplikasi SPSS Versi 22.0. Berdasarkan hasil uji t, didapat dari t hitung untuk Pemanfaatan Teknologi Informasi sebesar 2.435, t hitung Sistem Informasi Akuntansi sebesar 2.486 dan t hitung Sistem Pengendalian Intern sebesar 3.472 dibandingkan dengan t tabel sebesar 1.998, maka Ho ditolak dan Ha diterima. Adapun nilai koefisien determinasi sebesar 66,9%. Hal ini menunjukkan bahwa Pemanfaatan Teknologi Informasi, Penerapan Sistem Informasi Akuntansi dan Sistem Pengendalian Intern memberikan pengaruh terhadap kualitas laporan keuangan sebesar 66,9% dan sisanya sebesar 33,1% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
KATA KUNCI : Teknologi Informasi, Sistem Informasi Akuntansi dan Sistem Pengendalian Intern


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Wulan Carnia - Personal Name
Edisi
No. Panggil ESA2018045
Subyek Sistem Informasi Akuntansi
Klasifikasi 657.1
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit STIE INABA
Tahun Terbit 2018
Tempat Terbit BANDUNG
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik


Citation

. (2018).Pengaruh Pemanfaatan Teknologi Informasi, Penerapan Sistem Informasi Akuntansi Dan Sistem Pengendalian Intern Terhadap Kualitas Laporan Keuangan Pada Pemerintah Kota Bandung (Studi Kasus Pada 17 Skpd Pemerintah Kota Bandung).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd