Detail Cantuman

Pengaruh Penerapan Balanced ScoreCard Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan pada PT. Kaldu Sari Nabati Indonesia di Bandung

Pengaruh Penerapan Balanced ScoreCard Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan pada PT. Kaldu Sari Nabati Indonesia di Bandung


DESSY FITRIANI MUSYUL, Pengaruh Penerapan Balanced ScoreCard Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan pada PT. Kaldu Sari Nabati Indonesia di Bandung
(Di bawah bimbingan : Ferry Kosadi, SE, M.Kom).

Persaingan global saat ini merupakan suatu hal yang tidak dapat dihindarkan dalam dunia bisnis, ditandai dengan perubahan-perubahan yang serba cepat dibidang komunikasi, informasi, dan teknologi. Dalam era komunikasi,informasi, dan teknologi ini, baik kegiatan manufaktur maupun jasa sangat membutuhkan kemampuan baru perusahaan agar berhasil secara kompetitif. PT. Kaldu Sari Nabati Indonesia harus memiliki keunggulan kompetitif dibandingkan dengan pesaing untuk memenangkan persaingan. Evaluasi kinerja perusahaan yang tepat akan memberikan umpan balik bagi perusahaan untuk mengetahui posisi hasil kinerja perusahaan dalam mendapatkan profit perusahaan. Evaluasi kinerja yang hanya bertumpu pada aspek keuangan saja menjadi tidak relevan, karena tidak cukup mencerminkan kondisi kinerja perusahaan secara menyeluruh. Balanced Scorecard (BSC) merupakan sistem manajemen strategis yang menerjemahkan visi dan misi, serta strategi kedalam tujuan dan ukuran operasional yang kemudian dinyatakan kedalam perspektif keuangan, pelanggan, proses bisnis internal serta pembelajaran dan pertumbuhan. Oleh karena itu BSC merupakan salah satu metode pengukuran kinerja yang lebih komprehensif, koheren, seimbang dan terukur. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem pengukuran kinerja dengan BSC di PT. Kaldu Sari Nabati Indonesia. Untuk tujuan tersebut penelitian ini menggunakan data primer. Data diambil dari kuesioner yang diberikan kepada karyawan PT. Kaldu Sari Nabati Indonesia di Bandung. Variabel independen yang digunakan dalam penelitian ini adalah penerapan balanced scorecard meliputi perspektif keuangan, perspektif pelanggan, proses bisnis internal, dan pertumbuhan dan pembelajaran. Sementara data sekunder didapat dari literatur baik berupa buku, jurnal, skripsi, data perusahaan, dan publikasi lainnya. Pengolahan data kuantitatif dilakukan dengan bantuan perangkat lunak Microsof Excel dan SPSS Versi 22.0. Sementara untuk data kualitatif menggunakan pendekatan deskriptif.
Pengujian data dilakukan meliputi uji validitas dan uji reliabilitas. Hasil pengujian validitas dan reliabilitas menunjukan bahwa data tersebut telah valid. Dalam pengujian dengan analisis regresi, Uji statistik t menunjukkan bahwa variabel independen berpengaruh terhadap kinerja keuangan perusahaan.
Kata Kunci : Balanced Scorecard, Kinerja Keuangan Perusahaan


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Dessy Fitriani Musyul - Personal Name
Edisi
No. Panggil ESA2016087
Subyek Akuntansi
Klasifikasi 657
Judul Seri
GMD
Bahasa English
Penerbit STIE INABA
Tahun Terbit 2016
Tempat Terbit BANDUNG
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik

  Tags :
Akuntansi

Citation

. (2016).Pengaruh Penerapan Balanced ScoreCard Terhadap Kinerja Keuangan Perusahaan pada PT. Kaldu Sari Nabati Indonesia di Bandung.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd