Detail Cantuman

Pengaruh Kualitas Layanan Dan Resiko Penggunaan Internet Banking KlikBCA Terhadap Kepuasan Nasabah Pada PT Bank Central Asia Tbk Kcp Sudirman – Bandung

Pengaruh Kualitas Layanan Dan Resiko Penggunaan Internet Banking KlikBCA Terhadap Kepuasan Nasabah Pada PT Bank Central Asia Tbk Kcp Sudirman – Bandung


DINDA PERMATASARI, Pengaruh Kualitas Layanan Dan Resiko
Penggunaan Internet banking KlikBCA Terhadap Kepuasan Nasabah Pada
PT. Bank Central Asia Tbk Kcp Sudirman – Bandung. (Di bawah bimbingan
: Hj. M. A. Hamda Roni).
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji tanggapan nasabah
mengenai kualitas layanan internet banking klikBCA , resiko penggunaan internet
banking klikBCA, kepuasan nasabah, pengaruh kualitas layanan internet banking
klikBCA terhadap kepuasan nasabah, pengaruh resiko penggunaan internet
banking klikBCA terhadap kepuasan nasabah, dan pengaruh kualitas layanan dan
resiko penggunaan internet banking klikBCA terhadap kepuasan nasabah pada PT.
Bank Central Asia Tbk KCP Sudirman Bandung.
Metode penelitian yang digunakan menggunakan metode penelitian kuantitatif
dengan jenis penelitian deskriptif dan verifikatif. Sampel yang digunakan sebanyak
50 responden. Selain itu juga dilakukan uji asumsi klasik yang terdiri dari uji
multikolinearitas, uji heteroskedastisitas, dan uji normalitas.
Hasil penelitian menunjukan bahwa (1) Tanggapan responden mengenai kualitas
layanan internet banking klikBCA pada PT. Bank Central Asia Tbk KCP Sudirman
Bandung menunjukan kategori baik sebesar 72,9% , (2) Tanggapan responden
mengenai resiko penggunaan internet banking klikBCA pada PT. Bank Central
Asia Tbk KCP Sudirman Bandung menunjukan kategori baik sebesar 73,4%, (3)
Tanggapan responden mengenai kepuasan nasabah pada PT. Bank Central Asia Tbk
KCP Sudirman Bandung menunjukan kategori baik sebesar 74,1%, (4) Secara
parsial kualitas layanan internet banking klikBCA berpengaruh signifikan terhadap
kepuasan nasabah PT. Bank Central Asia Tbk KCP Sudirman Bandung, (5) Secara
parsial resiko penggunaan internet banking klikBCA berpengaruh signifikan
terhadap kepuasan nasabah PT. Bank Central Asia Tbk KCP Sudirman Bandung,
(6) Pengaruh kualitas pelayanan dan resiko penggunaan internet banking klikBCA
terhadap kepuasan nasabah PT. Bank Central Asia KCP Sudirman sebesar 65,9%
sisanya 34,1% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain yang tidak diteliti.
PT. Bank Central Asia Tbk KCP Sudirman Bandung harus dapat meningkatkan
kualitas layanan dan dapat menghadapi segala bentuk resiko penggunaan internet
banking klikBCA sehingga dengan demikian nasabah akan menjadikan internet
banking klikBCA sebagai alat pembayaran pilihan utama.
Kata Kunci : Kualitas Layanan, Resiko Penggunaan, Kepuasan Nasabah


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Dinda Permatasari - Personal Name
Edisi
No. Panggil ESM2018098
Subyek Manajemen Pemasaran
Klasifikasi 658 8
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit STIE INABA BANDUNG
Tahun Terbit 2018
Tempat Terbit BANDUNG
Deskripsi Fisik
Info Detil Spesifik


Citation

. (2018).Pengaruh Kualitas Layanan Dan Resiko Penggunaan Internet Banking KlikBCA Terhadap Kepuasan Nasabah Pada PT Bank Central Asia Tbk Kcp Sudirman – Bandung.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd