Analisis Pengaruh Return On Asset (ROA), Current Ratio (CR), dan Earning Per Share (EPS) terhadap Harga Saham (Studi pada Perusahaan Industri Manufaktur Sektor Industri Dasar dan Kimia Sub Sektor Industri Semen yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2014-2018)
NIDA HANIFA GUNAWAN Analisis Pengaruh Return On Asset (ROA), Current Ratio (CR), dan Earning Per Share (EPS) terhadap Harga Saham (Studi pada Perusahaan Industri Manufaktur Sektor Industri Dasar dan Kimia Sub Sektor Industri Semen yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2014-2018) (dibawah bimbingan: Bapak Riyandi Nur Sumawidjaja).
Salah satu indikator para calon investor yang akan menanamkan modalnya di suatu perusahaan yaitu dengan melihat Harga Saham. Harga saham merupakan harga
penutupan pasar saham selama periode pengamatan untuk tiap-tiap jenis saham yang dijadikan sampel dan pergerakannya senantiasa diamati oleh para investor. Jika harga saham suatu perusahaan selalu mengalami kenaikan, maka investor menilai bahwa perusahaan berhasil dalam mengelola usahanya. Namun Harga Saham pada Perusahaam Industri Semen perioede 2014-2018 mengalami fluktuasi. Banyak faktor yang mempengaruhi naik turunnya Harga Saham. Penelitian ini bertujuan untuk menjelaskan pengaruh Return On Asset (ROA), Current Ratio (CR) dan Earning Per Share (EPS) terhadap Harga Saham. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif dan verifikatif. Jenis data berupa data sekunder yang bersumber dari www.idx.co.id. Sampel penelitian ditentukan dengan metode purposive sampling. Metode analisis data yang digunakan adalah analisis regresi berganda. Hasil penelitian menunjukan bahwa: 1) Harga Saham mengalami fluktuatif dengan rata-rata sebesar Rp. 16.130 2) Return On Asset (ROA) mengalami fluktuatif cenderung menurun dengan rata-rata sebesar 10.6% 3) Current Ratio (CR) mengalami fluktuasi dengan nilai rata-rata sebesar 297,84% 4) Earning Per Share (EPS) mengalami fluktuatif cenderung menurun dengan nilai rata-rata sebesar 780.48% 5) Return On Asset (ROA) tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham dengan kontribusi pengaruh sebesar 19% 6) Current Ratio (CR) berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham dengan kontribusi pengaruh sebesart 78% 7) Earning Per Share (EPS) tidak berpengaruh signifikan terhadap Harga Saham dengan pengaruh kontribusi sebesar 26% 8) Return On Asset (ROA) Current Ratio (CR) dan Earning Per Share (EPS) berpengaruh signifikan sebesar 84.2% baik secara parsial maupun simultan terhadap Harga Saham sedangkan sisanya 15.8% dipengaruhi oleh variabel lain di luar
model regresi.
Kata Kunci: Return On Asset (ROA), Current Ratio (CR) Earning Per Share (EPS) dan Harga Saham
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
|
Pengarang |
Nida Hanifa Gunawan - Personal Name
|
Edisi |
|
No. Panggil |
ESM2020071 |
Subyek |
Manajemen Keuangan
|
Klasifikasi |
658 15 |
Judul Seri |
|
GMD |
Text |
Bahasa |
English |
Penerbit |
STIE INABA BANDUNG |
Tahun Terbit |
2020 |
Tempat Terbit |
BANDUNG |
Deskripsi Fisik |
File PDF |
Info Detil Spesifik |
|
Citation
. (2020).Analisis Pengaruh Return On Asset (ROA), Current Ratio (CR), dan Earning Per Share (EPS) terhadap Harga Saham (Studi pada Perusahaan Industri Manufaktur Sektor Industri Dasar dan Kimia Sub Sektor Industri Semen yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) Periode 2014-2018).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd