Detail Cantuman

Pengaruh Harga dan Promosi Penjualan Terhadap Keputusan Pembelian Water Heater Daalderop (Studi Pada PT Perwira bhakti Sentra sejahtera)

Pengaruh Harga dan Promosi Penjualan Terhadap Keputusan Pembelian Water Heater Daalderop (Studi Pada PT Perwira bhakti Sentra sejahtera)


DETTY ARYANI P, Pengaruh Harga dan Promosi Penjualan Terhadap Keputusan Pembelian Water Heater Daalderop (Studi Pada PT Perwira bhakti Sentra sejahtera) (Di bawah bimbingan : Dadan Abdul Aziz Mubarok)
Di era globalisasi saat ini masyarakat sangat bergantung pada energi listrik, penggunaan sumber energi yang semakin meningkat menyebabkan ketersediaan dari sumber energi yang ada semakin menurun. Pada era modern saat ini pemanas air (water heater) adalah suatu alat yang digunakan untuk memanaskan air yang penggunaannya dirasa cukup efisien untuk masyarakat yang tidak punya cukup waktu untuk memasak air. Harga merupakan salah satu faktor yang dapat mempengaruhi keputusan pembelian. Selain harga, promosi juga salah satu faktor yang dapat mempengaruhi keputusan pembelian. Promosi merupakan faktor penting dalam mewujudkan tujuan penjualan suatu perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui keputusan pembelian, untuk mengetahui harga, untuk mengetahui promosi penjualan, untuk mengetahui pengaruh harga terhadap keputusan pembelian, untuk mengetahui pengaruh promosi penjualan terhadap minat Keputusan pembelian untuk mengetahui pengaruh harga dan promosi penjualan terhadap Keputusan pembelian produk Water Heater Daalderop. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif dan verifikatif. Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah Data primer Data sekunder. Teknik pengumpulan data melalui studi pustaka dan Studi lapangan. Populasi dalam penelitian ini adalah jumlah seluruh konsumen yang sudah membeli produk water heater Daalderop di bulan Agustus 2018 sebanyak 400 orang. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dapat diketahui bahwa Keputusan Pembelian berada pada kategori baik, Harga konsumen berada pada kategori baik, Promosi Penjualan berada pada kategori, hubungan Harga pada Keputusan Pembelian mengalami peningkatan sementara Promosi Penjualan konstan maka Keputusan Pembelian konsumen akan meningkat sebesar 0,419. Hubungan Promosi Penjualan pada Keputusan Pembelian mengalami peningkatan sementara Harga konstan maka Keputusan Pembelian konsumen akan meningkat sebesar 0,410. Pengaruh Harga dan Promosi Penjualan pada Keputusan Pembelian berdasarkan koefisien determinasi yang dilihat dari nilai R-Square adalah sebesar 0,235 hal ini menunjukkan pengaruh Harga dan Promosi Penjualan terhadap Keputusan Pembelian adalah sebesar 23,5% sedangkan sisanya 76,5% dipengaruhi oleh faktor-faktor lain.
Kata Kunci : Harga, Promosi Penjualan dan Keputusan Pembelian


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Detty Aryani P - Personal Name
Edisi
No. Panggil ESM2020036
Subyek Manajemen Pemasaran
Klasifikasi 658 8
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit STIE INABA BANDUNG
Tahun Terbit 2020
Tempat Terbit BANDUNG
Deskripsi Fisik File PDF
Info Detil Spesifik


Citation

. (2020).Pengaruh Harga dan Promosi Penjualan Terhadap Keputusan Pembelian Water Heater Daalderop (Studi Pada PT Perwira bhakti Sentra sejahtera).(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd