Pengaruh Debt To Equity Ratio, Net Profit Margin, Current Ratio, dan Total Asset Turn Over Terhadap Pertumbuhan Laba pada Perusahaan Manufaktur Industri Farmasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2010- 2018
NURAENI, Pengaruh Debt To Equity Ratio, Net Profit Margin, Current Ratio, dan Total Asset Turn Over Terhadap Pertumbuhan Laba pada Perusahaan Manufaktur Industri Farmasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2010- 2018 (dibawah bimbingan: Hj. Devyanthi Sjarif).
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis bagaimana pengaruh Debt To Equity Ratio, Net Profit Margin, Current Ratio, dan Total Asset Turn Over Terhadap Pertumbuhan Laba pada Perusahaan Manufaktur Industri Farmasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2010-2018 baik secara parsial maupun simultan.
Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pendekatan deskriptif dan verifikatif. Jenis data yang digunakan adalah data skunder, dengan teknik penarikan sampel yaitu purposive sampling. Pengujian prasyarat analisis meliputi uji asumsi klasik, uji normalitas, multikolinieritas, heteroskedastisitas dan uji autokorelasi. Teknik analisis data yang digunakan adalah uji linier berganda, uji koefisien korelasi pearson, (Koefisien Product Moment) dan uji koefisien determinasi (R2). Teknik pengujian hipotesis meliputi uji parsial (t test), uji simultan (uji f). Hasil analisis deskriptif menyatakan Pertumbuhan laba berada pada kategori sangat rendah dengan nilai rata-rata sebesar 0,2470, Debt to equity ratio berada pada kategori sangat rendah dengan nilai rata-rata 0,6680, Net Profit Margin berada pada kategori sangat rendah dengan nilai rata-rata sebesar 0,1276, Current Ratio berada pada kategori sangat rendah dengan nilai rata-rata sebesar 3,1954, Total Asset Turn Over berada pada kategori cukup tinggi dengan nilai rata-rata sebesar 1,2891. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) Debt To Equity Ratio (DER) tidak berpengaruh terhadap Pertumbuhan Laba dengan nilai t-hitung 1,190 < dari t-tabel 2,009. 2) Net Profit Margin (NPM) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Laba Bersih dengan nilai t-hitung sebesar 16,358 dan nilai t-tabel adalah 2,009. 3) Current Ratio (CR) berpengaruh negative terhadap pertumbuhan laba. Dengan nilai t-hitung sebesar -2,998 berada diluar critical area -2,009 sampai 2,009. 4) Total Asset Turn Over (TATO) tidak berpengaruh terhadap Pertumbuhan Laba dengan nilai t-hitung 1,398 < dari t-tabel 2,009. Secara simultan Debt To Equity Ratio (DER), Net Profit Margin (NPM) dan Current Ratio (CR) terhadap Pertumbuhan Laba. Dengan nilai F-hitung (79,773) > F-tabel (2,57).
Kata Kunci: Debt To Equity Ratio, Net Profit Margin, Current Ratio, dan Total Asset Turn Over, Pertumbuhan Laba.
Detail Information
Bagian |
Informasi |
Pernyataan Tanggungjawab |
|
Pengarang |
Nuraeni - Personal Name
|
Edisi |
|
No. Panggil |
ESA2020023 |
Subyek |
Akuntansi Keuangan
|
Klasifikasi |
657 044 |
Judul Seri |
|
GMD |
Text |
Bahasa |
English |
Penerbit |
STIE INABA BANDUNG |
Tahun Terbit |
2020 |
Tempat Terbit |
BANDUNG |
Deskripsi Fisik |
21X30 cm |
Info Detil Spesifik |
|
Citation
. (2020).Pengaruh Debt To Equity Ratio, Net Profit Margin, Current Ratio, dan Total Asset Turn Over Terhadap Pertumbuhan Laba pada Perusahaan Manufaktur Industri Farmasi yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2010- 2018.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd