Detail Cantuman

Pengaruh Non Performing Loan dan BOPO terhadap Return On Assets Pada PT BPR Kerta Raharja Cabang Banjaran Periode 2010-2016

Pengaruh Non Performing Loan dan BOPO terhadap Return On Assets Pada PT BPR Kerta Raharja Cabang Banjaran Periode 2010-2016


RAMDHAN HIDAYATULLOH : “Pengaruh Non Performing Loan (NPL) dan Beban Operasional per Pendapatan Operasional (BOPO) Terhadap Return On Asset (ROA) Pada PT BPR Kerta Raharja Periode 2010-2016” (Di bawah bimbingan: MA Hamda Roni) Bank sebagai lembaga kepercayaan masyarakat dan merupakan bagian dari sistem moneter mempunyai kedudukan strategis sebagai penunjang pembangunan ekonomi. Bank Perkreditan Rakyat, sebagaimana lembaga perbankan lainnya, melaksanakan fungsinya menghimpun dana dari masyarakat dan menyalurkannya kembali kepada masyarakat dalam bentuk kredit. PT BPR Kerta Raharja adalah salah satu perusahaan yang berada di antara banyaknya perusahaan saingan yang berupaya tetap eksis dan bertahan pada persaingan yang semakin ketat dalam industrinya. Untuk itu perusahaan harus menjaga kinerja keuangannya. Kinerja keuangan ditentukan oleh kondisi rasio keuangan yang meliputi likuiditas, solvabilitas, dan profitabilitas Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif, dengan jenis data sekunder dan teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini adalah teknik dokumentasi dengan mengumpulkan beberapa dokumen yang ada kaitannya dengan kajian penulis melalui situs www.ojk.go.id dan dari PT BPR Kerta Raharja. teknik analisa data yang digunakan untuk menjawab rumusan masalah pertama, kedua dan ketiga yaitu perkembangan Non Performing Loan (NPL), perkembangan BOPO dan perkembangan Return on Asset (ROA) menggunakan analisis perkembangan, sedangkan untuk menjawab rumusan masalah keempat, kelima dan keenam menggunakan analisis asosiatif Berdasarkan hasil penelitian yang telah diperoleh menunjukan bahwa : (1)Perkembangan Non Performing Loan periode 2010-2016 mengalami fluktuasi dengan nilai rata-rata -0,50%. (2) Perkembangan BOPO periode 2010-2016 mengalami fluktuasi dengan nilai rata-rata -0,42%. (3) Perkembangan Return on Asset (ROA) mengalami fluktuasi dengan nilai rata-rata pertahun mencapai -1,03%. (4) Pengaruh variabel Non Perfoming Loan sebesar 17,38% terhadap Return on Asset, dan angka ini didukung oleh hasil pengujian hipotesis yang menunjukan nilai t hitung (0,722) < t tabel (2,776) yang artinya tidak berpengaruh secara signifikan. (5) Pengaruh antara variabel BOPO memiliki pengaruh 11,90% terhadap Return on Asset, dan angka ini didukung oleh hasil pengujian hipotesis yang menunjukan nilai t hitung (-0,489) < t tabel (2,776) yang artinya tidak berpengaruh secara signifikan. (6) Pengaruh Non Performing Loan dan BOPO memiliki pengaruh 22,1%, berdasarkan hasil yang diperoleh dari perbandingan F hitung dengan F tabel adalah F hitung (0,558) < F tabel (6,94) artinya tidak terdapat pengaruh signifikan secara simultan. Kata kunci : Non Performing Loan (NPL) , Beban Operasional terhadap Pendapatan Operasional (BOPO) , Return on Asset (ROA)


LOADING LIST...

Detail Information

Bagian Informasi
Pernyataan Tanggungjawab
Pengarang Ramdhan Hidayatulloh - Personal Name
Edisi
No. Panggil ESM2017071
Subyek Manajemen Keuangan
Klasifikasi 658.15
Judul Seri
GMD Text
Bahasa English
Penerbit STIE INABA
Tahun Terbit 2017
Tempat Terbit BANDUNG
Deskripsi Fisik 21X30 cm
Info Detil Spesifik

  Tags :
Manajemen Keuangan

Citation

. (2017).Pengaruh Non Performing Loan dan BOPO terhadap Return On Assets Pada PT BPR Kerta Raharja Cabang Banjaran Periode 2010-2016.(Electronic Thesis or Dissertation). Retrieved from https://localhost/etd